Selasa, 19 Februari 2013

KECELAKAAN : Panser Tabrakan dengan Motor, 2 Tewas



Banyumas, Kompas (19/02/13, Hal 21)
Se­buah panser TNI Angkatan Darat bertabrakan dengan sepeda mo­tor di ruas Jalan Raya Ajiba-rang-Purwokerto, Kabupaten Ba­nyumas, Jawa Tengah, Senin (18/2). Pengendara motor dan pemboncengnya tewas.

Kedua korban adalah sepasang suami-istri, Ahmad Sohinun-Rochidah, warga Desa Kalitapen, Banyumas. Informasi dari sejum­lah saksi mata, kecelakaan terjadi saat keduanya baru pulang dari Pasar Ajibarang ke arah Purwo­kerto dengan mengendarai se­peda motor Yamaha Vega ber­nomor polisi R 4530 KE. Pukul 05.00, saat melintas di depan kantor BRI cabang Ajibarang, da­ri arah berlawanan melintas iring-iringan kendaraan militer.

Agus (26), saksi mata, menu­turkan, pengendara sepeda mo­tor awalnya berada di belakang sebuah bus sehingga diduga tidak mengetahui adanya iring-iringan kendaraan militer. Bus sudah minggir ke kiri. Saat itu, motor justru menyalip bus di depannya hingga akhirnya tabrakan tak ter­hindarkan lagi.

Panser yang bertabrakan de­ngan sepeda motor kemudian berbelok ke arah kanan hingga akhirnya berhenti setelah me­nabrak sebuah pohon di depan SMPN 1 Ajibarang. Ahmad meninggal di lokasi kejadian, se­dangkan Rochidah yang luka pa­rah dilarikan ke RSUD Margono Soekarjo, Purwokerto. Namun, sebelum dirawat di RSUD Mar­gono, Rochidah pun meninggal.

Komandan Kompi Kavaleri Panser 2 Semarang Kapten Widya Widihantoro menjelaskan, iring-iringan kendaraan tempur TNI AD itu akan kembali ke markas di Semarang. Kendaraan tersebut sebelumnya dikerahkan untuk pengamanan Pilkada Ba­nyumas, 17 Februari. 

Kepala Kepolisian Resor Ba­nyumas Ajun Komisaris Besar Dwiyono mengatakan, kasus ter­sebut tengah diselidiki. (GRE), Sumber : Kompas