Jumat, 24 Mei 2013

Tim Itjen Mabes TNI Periksa Korem 045 dan Lanal Babel



Kamis, 23 Mei 2013 22:03 WIB

TRIBUNNEWS.COM, BANGKA - Tim pengawasan dan pemeriksaan (Wasrik) Inspektorat Jenderal TNI melaksanakan tugas dan berkunjung ke jajaran TNI di wilayah Pulau Bangka.

Satuan yang dikunjungi Makorem 045 Garuda Jaya, Kamis (23/5/2013) di Desa Belilik Kecamatan Namang Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Kepulauan Bangka-Belitung (Babel).

Rombongan tim Itjen disambut Danrem 045/Gaya Kolonel Inf Didied Pramudito, didampingi Kasrem Letkol Kav Gigih Nugroho, Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Rudi Setiawan dan para Kasi jajaran Korem 045/Gaya. Danrem 045 Gaya Kolonel Inf Didied Pramudito mengemukakan wasrik merupakan salah satu tugas dari fungsi organisasi TNI dibidang pengawasan dan pemeriksaan.

Dia menyebutkan Tim Itjen TNI dengan dua orang Tim Pengendali teknis yakni Laksamana Pertama TNI Rabbin serta Kolonel CZI Tekdi Iriyanto. Disamping itu, delapan orang tim ke lapangan dibawah pimpinan Kolonel Adm I Made Diarsana.

Adapun satuan yang akan diperiksa dan diawasi adalah Korem 045/Garuda Jaya di Bangka Tengah dan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Babel yang berada di Kecamatan Belinyu, Kabupaten Bangka, Kepulauan Babel.