Jumat, 02 Agustus 2013

Tempat mangkal dijaga Satpol PP dan tentara_Pelacur Kemayoran tiarap



KEMAYORAN - Pelacur jalanan yang biasa mangkal di kawasan Kema­yoran, Jakarta Pusat, sela­ma bulan Ramadhan dibuat tiarap petugas gabungan dari Satpol PP dan Koramil Kemayoran, Kamis (1/8).

Pasalnya, sejak Kamis malam puluhan petugas ter­sebut disiagakan di sejumlah titik lokasi mangkal para wanita malam tersebut. Den­gan demikian, warga ter­utama umat Islam yang te­ngah menjalankan ibadah puasa tidak terganggu kembali.

"Dengan adanya petugas di lokasi para PSK (Pekerja Seks Komersial) terse­but tidak dapat berkeliaran lagi, kalau pun masih ada yang membandel baru kita tangkap-tangkapi ," tegas Camat Kemayoran, Iyan Sopyan Hadi, di dampingi wakilnya Uus, di lokasi ke­jadian.

Ditambahkannya, dirinya juga telah melakukan sosi­alisasi kepada warga, tokoh agama dan tokoh masyarakat sekitar untuk ikut bersama-sama memberantas praktik pelacuran di wilayah Ke­mayoran. "Dan Alhamdulil­lah itu sangat diresponya," jelas Iyan. (deny/st), Sumber Koran: Pos Kota (02 Agustus 2013/Jumat, Hal. 04)